1. Entrepreneur

Cara Menjadi Agen Lion Parcel, Lengkap dengan Syarat dan Komisi

Simak syarat dan cara daftar jadi agen Lion Parcel hanya dengan modal 5 juta rupiah.

Bagi Anda yang sedang mencari peluang usaha jasa pengiriman dengan modal kecil, artikel cara menjadi agen Lion Parcel ini mungkin bisa menjadi jawabannya. Lion Parcel adalah salah satu ekspedisi di bawah naungan maskapai Lion Air yang terkenal dengan jangkauannya ke seluruh pelosok Indonesia.

Apabila Anda tertarik menjadi agen Lion Parcel, cari tahu syarat, komisi, dan cara menjadi agen Lion Parcel di sini.

Syarat dan Ketentuan Menjadi Agen Lion Parcel

Untuk menjadi agen Lion Parcel, terdapat beberapa syarat yang harus Anda penuhi dan ketentuan yang harus Anda ketahui. Berikut ini adalah rincian selengkapnya:

Syarat Administrasi

Selain mengisi formulir pendaftaran agen, calon agen perorangan atau badan usaha harus melampirkan syarat administrasi yang telah ditentukan oleh pihak Lion Parcel.

Syarat administrasi calon agen perorangan:

  • Fotokopi KTP
  • Fotokopi NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak)
  • Fotokopi KK
  • Foto halaman depan buku tabungan
  • Foto atau titik koordinat lokasi tempat usaha 

Syarat administrasi calon agen berbentuk badan usaha (minimal CV):

  • Fotokopi KTP pemilik/direktur
  • Fotokopi akta pendirian/perubahan perusahaan
  • Fotokopi SIUP (Surat Izin Usaha Pendirian Perusahaan)
  • Fotokopi Tanda Daftar Perusahaan (TDP) / Surat Keterangan Domisili
  • Fotokopi NPWP Perusahaan / Surat Pengukuhan KTP / Surat Keterangan Terdaftar Dirjen Pajak
  • Melampirkan titik koordinat / foto lokasi tempat usaha
  • Memiliki tempat usaha sesuai dengan yang dicantumkan pada form pendaftaran (minimal 2 tahun untuk tempat usaha yang masih sewa)
  • Fotokopi halaman pertama buku rekening

Syarat Operasional

Setelah memenuhi syarat administrasi, calon agen juga harus memenuhi syarat operasional untuk menjadi agen Lion Parcel. Syarat operasional ini berupa peralatan dan SDM.

Peralatan pendukung yang harus disediakan calon agen:

  • Minimal 1 PC atau laptop
  • Printer (diutamakan printer thermal)
  • Koneksi internet
  • Timbangan minimal 60 kg
  • Alat ukur atau meteran
  • Fasilitas komunikasi telepon
  • CCTV untuk diletakkan pada area penerimaan barang

SDM untuk mendukung kinerja POS:

  • Staff admin (menyerahkan fotokopi KTP)
  • Minimal 1 armada motor atau mobil untuk keperluan operasional POS (melampirkan fotokopi STNK)
  • Staff kurir (menyerahkan fotokopi KTP dan SIM serta nomor HP)

Ketentuan Umum

Selanjutnya, calon agen Lion Parcel juga perlu mengetahui dan mematuhi ketentuan umum di bawah ini.

  • Lokasi pengajuan POS harus berada pada radius 500 meter dengan POS yang lain. Jika lokasi pengajuan berada pada pusat perbelanjaan / gedung, maka hanya diperbolehkan maksimal 1 POS Active.
  • Lokasi pengajuan POS disarankan berada pada jalan utama atau jalan protokol.
  • Lokasi POS tidak boleh digabung dengan usaha jasa pengiriman lainnya.
  • Menyiapkan modal sebesar 5 juta rupiah untuk dibayarkan kepada Lion Parcel. Dana tersebut dialokasikan untuk saldo awal agen sebesar 2 juta rupiah dan biaya administrasi keagenan Lion Parcel. Biaya administrasi tersebut sudah mencakup marketing tools seperti pada gambar di bawah ini.

 

 

  • Bersedia membuka POS minimal 8 jam sehari dengan jam buka-tutup yang jelas, serta minimal 6 hari dalam seminggu.
  • POS wajib mengantar paket ke Sub Konsolidator / Konsolidator dan Shuttle Transit / Shuttle Commuter terdekat sesuai dengan jadwal yang ditetapkan.
  • POS wajib memasang materi promosi yang telah disediakan di tempat yang terlihat dari segala sisi.
  • POS bersedia membayar pajak untuk biaya pemasangan reklame.
  • Mampu mencapai target penjualan minimal 5 juta / bulan (untuk lokasi di perumahan), 15 juta / bulan (untuk lokasi di jalan utama / perkantoran), dan 30 juta / bulan (untuk lokasi di pusat perbelanjaan).
  • Proses persetujuan keagenan maksimal 14 hari.
  • Akan dilakukan review POS dalam waktu 3 bulan setelah aktivasi POS.
  • POS wajib menandatangani PKS (Perjanjian Kerja Sama)
  • POS bersedia mengikuti training dan dinyatakan lulus training.
  • Bersedia mengikuti kanal informasi Lion Parcel di berbagai platform media sosial.

Cara Daftar Menjadi Agen Lion Parcel

Sudah siap dengan syarat dan ketentuan menjadi agen Lion Parcel? Ini berarti saatnya Anda mendaftar jadi agen Lion Parcel. Ikuti langkah-langkah berikut ini untuk daftar keagenan Lion Parcel.

 

 

  • Pilih bentuk calon keagenan (Perorangan / Perusahaan).

 

 

  • Isi Data Diri Pendaftar dan Data Lokasi yang diusulkan. Jika Anda mendaftar sebagai perusahaan, maka Anda juga perlu mengisi Data Perusahaan.
  • Pada bagian Data Diri Pendaftar, Anda harus mengisi beberapa informasi diantaranya nama pendaftar, alamat lengkap pendaftar, no. HP, email, dan sumber informasi mengenai pendaftaran keagenan Lion Parcel.

 

 

  • Selanjutnya, informasi yang diminta pada bagian Data Lokasi yang Diusulkan diantaranya informasi lokasi, jenis bangunan, status bangunan, usaha lain yang berdampingan, alamat lokasi (provinsi, kota, kecamatan, kelurahan), dan titik koordinat.

 

 

  • Sedangkan, pada bagian Data Perusahaan, Anda diminta mengisi informasi mengenai bidang perusahaan, nama perusahaan, nama pimpinan, dan alamat lengkap perusahaan.

 

 

  • Pada bagian akhir formulir pendaftaran, terdapat beberapa pertanyaan persetujuan yang harus Anda jawab seperti pada gambar di bawah ini.

 

 

  • Selanjutnya, masukkan kode referal jika ada.

 

 

  • Lalu, klik tombol Submit dan tunggu hingga pihak Lion Parcel menghubungi Anda.
  • Selesai. Apabila Anda masih bingung, simak video panduan menjadi mitra Lion Parcel yang telah disiapkan oleh pihak Lion Parcel berikut ini.

Video Panduan Menjadi Mitra Lion Parcel

https://www.youtube.com/watch?v=-8UneAroXRk

Komisi Agen Lion Parcel

Masih ragu untuk mendaftar jadi agen Lion Parcel? Mungkin rincian komisi agen Lion Parcel di bawah ini akan membuat Anda tertarik.

Persentase Komisi Agen Lion Parcel:

  • 30% untuk layanan ONEPACK dan REGPACK luar kota
  • 15% untuk layanan ONEPACK dan REGPACK dalam kota
  • 20% untuk layanan JAGOPACK
  • 20% untuk layanan DOCUPACK
  • 20% untuk layanan INTERPACK

Komisi tersebut akan Anda dapatkan dalam bentuk potongan harga saat booking STT. Sebagai contoh, jika Anda booking STT layanan REGPACK luar kota dengan biaya ongkos kirim sebesar 30.000 rupiah, maka saldo Anda akan ditarik sebesar 30.000 rupiah dan dikembalikan sebanyak 9.000 rupiah sebagai komisi.

Jika Anda sudah berhasil mengikuti cara menjadi agen Lion Parcel di atas dan telah menjadi agen Lion Parcel, Anda akan mengikuti training penggunaan sistem untuk melakukan booking STT, cetak STT, dan lainnya. Selamat mencoba! Cari tahu juga cara jadi agen Wahana Express di sini.

{$categories[0]['slug']}