1. Entrepreneur

6 Langkah Memulai Bisnis Thrift Shop Pakaian untuk Pemula Dari Nol

Tertarik dengan ide bisnis berjualan pakaian bekas layak pakai? Begini cara memulai bisnis thrift shop dari nol.

Anda pasti sudah tidak asing lagi dengan bisnis thriftshop. Thrift shop menjadi salah satu ide bisnis yang cocok untuk para pemula dan belakangan ini eksistensinya tengah naik daun, terutama thrift shop pakaian. Mengapa cara memulai bisnis thrift shop ini cocok untuk pemula? Salah satu alasannya adalah Anda tidak perlu memproduksi barang sendiri.

Jika Anda juga tertarik untuk membuka bisnis thrift shop pakaian Anda sendiri,  simak artikel ini hingga selesai untuk tahu lima langkah mudah memulai bisnis thrift shop pakaian. Let’s go!

Cara Memulai Bisnis Thrift Shop Pakaian

Seperti yang telah disinggung di atas, tidak ada tahapan produksi dalam memulai bisnis thrift shop pakaian. Lalu, apa saja langkah-langkah yang harus dilalui untuk membuka toko thrifting pakaian? Berikut ini lima langkah yang wajib Anda ketahui.

Tentukan Target Pasar dan Jenis Pakaian

Langkah pertama untuk memulai bisnis thrift shop adalah menentukan target pasar dan jenis pakaian bekas layak pakai yang Anda akan jual.

Anda bisa menentukan apakah Anda akan fokus menjual atasan saja atau Anda juga ingin menjual jenis pakaian dress dan celana. Kemudian, Anda juga bisa mempertimbangkan apakah akan fokus menjual jenis pakaian branded atau tidak.

Selain jenis pakaian, target pasar juga tidak kalah penting. Target pasar nantinya akan membantu Anda menentukan media dan cara promosi produk yang tepat.

Cari Supplier Pakaian Bekas

Setelah menentukan target pasar dan jenis pakaian untuk Anda jual, langkah selanjutnya adalah mencari supplier pakaian bekas layak pakai untuk Anda jual kembali. Pastikan Anda membuat daftar beberapa supplier pakaian bekas, baik offline maupun online, agar Anda bisa membandingkan harga dan kualitas barang yang ditawarkan oleh masing-masing supplier.

Pastikan Kebersihan Produk

Kebersihan produk adalah hal yang utama dalam bisnis thrift shop. Meski produk Anda adalah pakaian bekas, namun Anda tetap harus pastikan secara visual produk tersebut menarik mata dan membuat puas konsumen.

Untuk itu, mencuci dan menyetrika pakaian sangat disarankan sebelum Anda menjajakannya di toko Anda.

Tentukan Nama Toko dan Metode Penjualan

Berikutnya, jangan lupa untuk membuat nama toko dan tentukan bagaimana Anda akan menjual produk thrift shop Anda.

Apakah Anda ingin membuka toko offline agar pelanggan dapat melihat langsung pakaiannya? Apakah Anda lebih ingin fokus pada penjualan online? Atau Anda ingin menerapkan keduanya?

Pilih metode penjualan terbaik yang dapat menjangkau target pasar yang sebelumnya Anda tentukan dengan mudah.

Pasarkan Produk

Setelah keempat langkah di atas telah dilalui, langkah terakhir dalam cara memulai bisnis thrift shop adalah dengan memasarkan produk. Apabila Anda ingin memasarkan produk secara online, Anda bisa menerapkan ilmu digital marketing untuk UMKM.

Manfaatkan Platform Jual-Beli Online

Jika Anda ingin memasarkan produk secara online, selain di media sosial, Anda juga dapat menjajakan produk pakaian thrift Anda di platform jual-beli online.

Untuk memperbesar kemungkinan dapat menjangkau target pasar yang tepat, Anda juga bisa memanfaatkan aplikasi-aplikasi jual beli barang bekas, seperti Carousell. Dengan berjualan di Carousell, Anda akan bertemu dengan pengguna yang memang tengah mencari barang bekas layak pakai. Sehingga, Anda akan lebih mudah untuk menariknya menjadi penjualan.

Nah, itu dia enam langkah cara memulai bisnis thrift shop bagi Anda yang tertarik dengan bisnis ini dan ingin memulainya dari nol. Setelah bisnis berjalan, jangan lupa untuk melakukan pembukuan usaha dengan bantuan aplikasi-aplikasi pembukuan digital agar Anda dapat mengetahui laba dan rugi bisnis Anda. Selamat mencoba!

Header byPexels.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again