Siapkan Kekuatan di Ranah Smartwatch, Google Akuisisi WIMM Labs?
Juni lalu Google sempat dirumorkan sedang mempersiapkan beberapa perangkat baru, salah satunya adalah smartwatch, namun hingga kini belum ada informasi terbaru terkait rencana tersebut, sementara Samsung dan Sony sudah lebih dulu menyatakan kesiapan untuk meluncurkan smartwatch terbaru mereka.
Biasanya jika Samsung dan Sony bergerak di depan, hampir dapat dipastikan Google kian gerah. Belum lagi eksitensi Pebble yang sepertinya cukup serius bermain di industri ini.
Barangkali merasa gerah atau tak ingin ketinggalan dengan dua produsen tersebut Google dikabarkan diam-diam telah mengakuisisi WIMM Labs yang tak lain adalah perusahaan pembuat smartwatch.
Dikutip dari Ubergizmo, kabar pembelian WIMM Labs yang telah dilakukan oleh Google dilaporkan oleh GigaOM yang menyatakan bahwa karyawan yang bekerja di WIMM Labs saat ini telah berada dalam kendali tim Android milik Google. Dengan mnculnya kabar ini maka bukan mustahil smartwatch hasil karya Google segera hadir lebih cepat dibandingkan perkiraan sebelumnya. Google sendiri membeli perusahaan ini tahun lalu, GigaOm juga telah mendapatkan konfirmasi bahwa WIMM Labs memang telah diakuisisi oleh Google.
Teknologi perangkat jam tangan pintar ini tak ubahnya sebuah perlombaan, Samsung, Sony, Apple dan Google memang sudah seharusnya berada di dalam track meskipun jika dilihat dari perkembangan terkini Pebble berada di pole position jauh di depan keempat perusahaan besar yang disebutkan di atas. Sony berada di posisi kedua setelah Juni lalu memperkenalkan Sony Smartwatch 2. Samsung di posisi ketiga dengan Samsung Galaxy Gear yang baru akan muncul 4 September nanti. Apple dan Google? Belum, masih berkutat di sekitar "rumor" saja.
Namun perlombaan sepertinya masih jauh dari garis finish, Google telah mengambil alih WIMM Labs dan memberikan 'kekuatan' tambahan, sebab perusahaan ini sebelumnya telah memiliki platform aplikasi berbasis Android yang diperuntukkan bagi jam tangan pintar.
Tapi ada satu hal yang mengusik benak saya, jika smartwatch nanti menjadi populer dengan berbagai teknologi adopsi dari perangkat mobile, kira-kira apa yang akan terjadi dengan tablet dan smartphone?
Sign up for our
newsletter