Pasarnow Dikabarkan Raih Pendanaan 138 Miliar Rupiah, Kembali Dipimpin East Ventures
Sebelumnya peroleh pendanaan tahap awal sebesar $3,3 juta dipimpin East Ventures pada September 2021
Startup online grocery Pasarnow dikabarkan memperoleh pendanaan lanjutan sebesar $9,5 juta (lebih dari 138 miliar Rupiah). Menurut sumber terpercaya yang kami terima, putaran tersebut melambungkan valuasi perusahaan ke angka $56 juta.
East Ventures kembali memimpin putaran teranyar tersebut, didukung sejumlah investor seperti January Capital dan Skystar Capital. DailySocial.id sempat mencoba meminta konfirmasi perihal kabar tersebut, namun belum menerima respons dari pihak hingga berita ini diturunkan.
Pada September tahun lalu, Pasarnow menerima pendanaan tahap awal senilai $3,3 juta bersamaan dengan upaya pivot dari platform social commerce dengan brand sebelumnya "Jamannow". Pada putaran ini, selain East Ventures, terdapat SMDV, Skystar Capital, Amand Ventures, Prasetia Dwidharma, dan lainnya.
Pasarnow didirikan pada 2019 oleh James Rijanto, Donald Wono, dan Cindy Ozzie. Mereka memiliki fokus untuk menyederhanakan rantai pasok di sektor bahan makanan sehat dan menawarkan produk makanan segar berkualitas kepada pelanggan melalui platform multi-channel, sehingga memungkinkan mereka untuk merangkul ranah B2B dan B2C secara sekaligus.
Tiap channel ini menawarkan harga, promosi, dan fitur utama yang berbeda untuk memenuhi kebutuhan spesifik pelanggan. Co-founder dan CEO Pasarnow James Rijanto mengatakan, produk makanan seperti buah-buahan, sayuran, dan daging beku mudah rusak, sehingga membutuhkan pengiriman yang cepat dengan kontrol suhu yang terjaga, dan akhirnya menyebabkan tingginya biaya logistik.
Hal tersebutlah yang menjadi fokus Pasarnow. Dalam proses kerjanya, sistem operasi di backend mengumpulkan riwayat pesanan untuk menghasilkan prediksi permintaan pasar, sehingga lebih dari 1.000 mitra petani dan pemasok dapat merencanakan dan mengoptimalkan jadwal panen mereka dengan lebih baik.
More Coverage:
Dengan begitu, mereka dapat menawarkan bahan makanan berkualitas tinggi dan segar dengan harga terbaik kepada pelanggan dan meminimalkan jumlah bahan segar yang terbuang. Saat ini, Pasarnow beroperasi di Jabodetabek dan Bandung dengan lebih dari 100 karyawan dan 200 pekerja harian dan mitra pengemudi.
Daftar pendanaan startup online grocery
Sepanjang pandemi, bisnis online grocery terus menuai traksi yang tinggi karena masuk ke dalam kebutuhan sehari-hari. Berikut daftar pendanaan yang DailySocial.id rangkum sepanjang 2020 hingga sekarang:
Periode | Startup | Investasi |
Maret 2022 | Sayurbox | Seri C |
Februari 2022 | Astro | Seri A |
Februari 2022 | Bananas | Pendanaan Awal |
Januari 2022 | KedaiSayur | Pendanaan bridge round |
Januari 2022 | JaPang | Pra-Seri A |
November 2021 | Astro | Pendanaan Awal |
September 2021 | Pasarnow | Pendanaan Awal |
September 2021 | Segari | Seri A |
Agustus 2021 | Pasarnow | Pendanaan Awal |
Agustus 2021 | Segari | Seri A |
Juli 2021 | HappyFresh | Seri D |
Apri 2021 | Sayurbox | Seri B |
Maret 2021 | Dropezy | Pendanaan Awal |
Maret 2021 | Segari | Pendanaan Awal |
Maret 2021 | Eden Farm | Pendanaan Awal |
Agustus 2020 | Wahyoo (meluncurkan Langganan.co.id) | Seri A |
Juli 2020 | BorongBareng | Pra-Seri A |
Maret 2020 | Chilibeli | Seri A |
Sign up for our
newsletter